Kamis, 09 Juli 2015

Tak Mau Kalah dengan Bank dan Restoran Siap Saji, Kanim Madiun pun terapkan Fasilitas Drive-Thru Pengambilan Paspor


Madiun (02/07) Proses penyerahan paspor yang selama ini diakses oleh pemohon dengan berjalan kaki (walk-in) ke loket penyerahan paspor, saat ini dapat diakses di Kantor Imigrasi Kelas II Madiun sambil berkendara (drive-thru). Posisi loket serah paspor yang berada pada sisi luar kantor serta adanya jalan yang mengelilingi gedung kantor adalah faktor utama fasilitas drive-thru dapat diterapkan.

Untuk mengambil paspor  secara  drive-thru, Pemohon paspor harus memindai barcode atau input nomor permohonan pada alat yang tersedia sebelum loket pengambilan paspor.

Monitor  petugas  loket  penyerahan paspor  akan menampilkan  informasi mengenai paspor yang akan diambil beserta lokasi penyimpanannya.

Selanjutnya petugas akan mempersiapkan paspor sesuai data yang muncul di monitor.

Saat pemohon tiba di loket penyerahan paspor, ia harus menyerahkan bukti pembayaran dari bank serta bukti identitas diri  (KTP) kepada petugas.

Untuk pengambilan yang diwakilkan oleh kerabat yang tercantum dalam satu Kartu Keluarga, pengambil paspor harus menyerahkan tanda bukti pembayaran, fotokopi Kartu Keluarga dan bukti identitas diri  pengambil paspor, sedangkan untuk pengambilan oleh orang lain yang tidak memiliki hubungan kekeluargaan dengan pemohon harus menyerahkan tanda bukti pembayaran, surat kuasa dan bukti identitas diri  yang mewakilkan.

Petugas kemudian mencocokkan data pada tanda bukti pembayaran dengan data pada paspor yang akan diserahkan .

Selanjutnya, petugas  mencatat  data  paspor  yang  akan  diserahkan  pada  buku  penyerahan  paspor  dan selanjutnya  ditandatangani  oleh pengambil paspor.

Pengambil paspor juga menandatangani Formulir perdim 11 dan lembar tanda terima penyerahan SPRI.

Setelah semua tahap selesai, Petugas menyerahkan paspor.

Dengan fasilitas penyerahan paspor secara drive-thru, proses serah paspor dapat dilakukan dengan lebih efektif, cepat, tepat dan akurat.

Pemohon dapat memilih untuk melakukanpengambilan paspor secara walk-in atau drive-thru.Bagi pemohon yang menggunakan layanan pengambilan paspor secara walk-in dapat langsung menuju loket penyerahan paspor jalur walk-in.Sedangkan bagi pemohon yang menggunakan layanan pengambilan paspor secara drive-thru bisa langsung  menuju loket penyerahan paspor dengan kendaraannya tanpa harus memarkir kendaraan . Dengan fasilitas ini, kepadatan di ruang tunggu permohonan paspor bisa berkurang.

Fasilitas ini juga dilengkapi dengan aplikasi penyimpanan berkas di laci yang membantu petugas untuk mengelola berkas paspor siap serah secara cepat dan akurat. Aplikasi  penyimpanan   berkas  di laci  menampilkan informasi   perihal  slot penyimpanan berkas yang tersedia untuk kemudian digunakan petugas menyimpan berkas paspor siap serah.

Terobosan dalam sistem pengambilan paspor ini telah disinkronisasi dengan sistem penerbitan paspor Rl tanpa mengubah atau keluar dari alur dan prosedur standar sistem penerbitan. 







Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Daftar Service center midea di beberapa provinsi Indonesia

PT.MIDEA PLANET INDONESIA Jl. Rungkut Asri Tengah No.22a, Rungkut Kidul, Kec. Rungkut, Kota SBY, Jawa Timur 60293 0800 1888523 03199842330 0...